Wabup Kasta hadiri HUT STT Eka Yowana Dharma ke-6 dan Putra Pekandelan ke-40.
Wabup Kasta hadiri HUT STT Eka Yowana Dharma ke-6 dan Putra Pekandelan ke-40.
0 0 Berita UmumWabup Kasta hadiri HUT STT Eka Yowana Dharma ke-6 dan Putra Pekandelan ke-40.
Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta menghadiri HUT STT Eka Yowana Dharma ke-6 dan Putra Pekandelan ke-40 bertempat di Banjar Pekandelan Desa Akah Klungkung, Sabtu (25/6).
Wakil Bupati Klungkung I Made Kasta menyampaikan apresiasi kepada STT Eka Yowana, walaupun masih berusia belia namun dapat menjaga kekompakan dan rasa kekeluarga antar anggota Sekaa Teruna.
“Semoga STT Eka Yowana Dharma dapat menjaga kerukunan dan kekompakan, baik antar anggota maupun dengan STT lainnya yang berada di Desa Akah,” harap Wabup Kasta.
Wabup Kasta berpesan supaya STT yang berada di Desa Akah kompak dalam memanfaatkan keberadaan Banjar Creative Space yang bertempat di Banjar Pekandelan Desa Akah sebagai tempat untuk menyalurkan bakat kreatifitas yang dimiliki.
Dalam Kegiatan HUT ST diisi dengan berbagai hiburan, diantaranya tari cendrawasih, dance dan band serta hiburan lainnya. Turut hadir dalam Kegiatan tersebut, Perbekel Desa Akah I Ketut Kayanarta serta undangan terkait lainnya.
Salam Gema Santi