Bupati Suwirta Terima Audiensi Lembaga Sensor Republik Indonesia

Bupati Suwirta Terima Audiensi Lembaga Sensor Republik Indonesia

0
 Kamis, 30 Juni 2022 | 182

Bupati Klungkung I Nyoman Suwirta menerima audiensi dari Lembaga Sensor Republik Indonesia bertempat di Ruang Kerja Kantor Bupati Klungkung, Kamis, (30/6). Anggota Lembaga Sensor Republik Indoensia Fetrimen menyampaikan bahwa dalam rangka mewujudkan Gerakan Nasional Budaya Sensor Mandiri (GNBSM), tahun ini Lembaga Sensor Film mengadakan program percontohan Desa Budaya Sensor Mandiri, dan Kabupaten Klungkung direncanakan menjadi salah satu desa percontohan tersebut.

“Desa di Kabupaten Klungkung dipilih sebagai pilot Project Desa Percontohan karena Kabupaten Klungkung merupakan daerah di Bali yang masih kental akan kebudayaannya,” ujar Fetrimen.

Dari audiensi tersebut Bupati Suwirta berpesan agar konsep dari Pilot Project tersebut dapat dibuat dengan sebaik -baiknya. Saat konsepnya sudah selesai dirancang, maka Pemkab Klungkung akan menunjuk satu desa untuk melaksanakan program tersebut. “Semoga desa yang terpilih dapat melaksanakan program dengan baik, dan semoga melalui program ini masyarakat dapat bijaksana dalam memilih tontonan sesuai dengan klasifikasi usia, dan para orang tua dapat mengawasi anak-anaknya dalam menonton tayangan,” harap Bupati Suwirta.

SALAM GEMA SANTI